Posted by : Vidaloca Cinaga Thursday, July 25, 2013

Siapa sangka talas bisa menjadi sajian yang sangat nikmat. Wow... es krim! Hidangan penutup ini tak hanya disukai anak-anak saja bahkan orang tua pun juga banyak yang jatuh cinta dengan dessert yang lembut ini.


Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
250 gram talas kukus, haluskan
250 ml santan dari 1/2 butir kelapa
100 gram gula pasir 
25 gram tepung maizena 
1/2 sendok teh garam 
3 lembar gelatin rendam, peras, tim sampai larut 
150 gram krim bubuk 
300 ml air es 
1/4 sendok teh esens pasta 
5 tetes pewarna merah muda 

Cara Pengolahan :
  1. Kocok krim bubuk, air es, esens pasta, dan pewarna merah muda sampai setengah mengembang. Dinginkan dalam lemari es.
  2. Blender talas dan santan sampai lembut. Masukkan gula pasir, tepung maizena, dan garam. Masak sambil diaduk sampai mendidih dan kental.
  3. Tambahkan larutan gelatin. Aduk rata. Biarkan hangat.
  4. Masukkan sedikit – sedikit ke kocokan krim sambil dikocok perlahan. Bekukan dalam freezer.
  5.  

Terbaru Dari Sponsor

Powered by Blogger.

Copyright © Vida Kuliner | Partner Prima Tour & Travel | Powered by Blogger | Designed by Johanes D