Posted by : Vidaloca Cinaga Thursday, July 18, 2013

Rasa gurih dari ikan kembung akan menjadi lebih istimewa saat disajikan dalam  bumbu pesmol yang nikmat. Kunyit yang digunakan dalam membuat pesmol dapat mengurangi aroma amis pada ikan. Jika lebih suka dengan rasa yang lebih pedas, bumbu halus dapat ditambahkan sedikit atau sebagian cabai rawit dari cabai rawit utuh yang digunakan.


Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
3 ekor (300 gram) ikan kembung, siangi, kerat-kerat badannya
1/2 sendok teh garam 
1/4 sendok teh air jeruk nipis 
minyak untuk menggoreng 
2 lembar daun salam 
2 cm lengkuas, memarkan
2 batang serai, ambil putihnya, memarkan
5 lembar daun jeruk purut, sobek-sobek
20 buah cabai rawit merah utuh 
1 buah cabai merah besar, iris serong
500 ml air 
1/4 sendok teh merica bubuk 
1/2 sendok teh gula pasir 
1 batang daun bawang, iris serong
1/2 sendok teh cuka masak 

Bumbu Halus:
6 butir kemiri, sangrai
8 butir bawang merah 
4 siung bawang putih 
2 cm jahe 
3 cm kunyit, bakar

Cara membuat:
  1. Lumuri ikan kembung dengan garam dan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit. Tiriskan. Goreng ikan sampai matang, angkat, tiriskan. Sisihkan.
  2. Ambil 4 sendok makan minyak bekas menggoreng ikan, tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, serai, daun jeruk, cabai rawit merah, dan cabai merah besar sampai harum. Tuang air. Didihkan.
  3. Tambahkan garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai kental.
  4. Masukkan ikan kembung goreng. Masak sampai meresap. Tambahkan daun bawang dan cuka. Aduk rata. Angkat, sajikan.

Berikan Komentar Anda Mengenai " Ikan Kembung Masak Pesmol Ala Chef Vida Trallalla "


Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Terbaru Dari Sponsor

Powered by Blogger.

Copyright © Vida Kuliner | Partner Prima Tour & Travel | Powered by Blogger | Designed by Johanes D